Label

Sabtu, 12 November 2016

Fisika kelas 7

fisika dan suhu
Diposting oleh Boyke B1zaPunBz pada 19:55, 20-Peb-16
Di: Fisika , UAS SMP
Materi ujian mid semester dua SMP kelas satu
1. Termometer : alat untuk mengukur suhu
2. Macam - macam Termometer berdasarkan zat yang dipakai ?
Termometer raksa, Termometer alkohol.
3. Keuntungan raksa sebagai pengisi termometer ?
. Raksa mudah dilihat karena mengkilap seperti perak.
. Volume raksa berubah secara teratur saat terjadi perubahan suhu.
. Raksa tidak membasahi dinding kaca termometer
. Jangkauan suhu raksa cukup besar dari - 40˚C hingga 350˚C
. Raksa dapat dipanasi secara merata, sehingga dapat menunjukkan suhu dengan cepat dan tepat.
4. Kerugian raksa sebagai pengisi termometer ?
. Harga raksa mahal
. Raksa tidak dapat mengukur suhu yang sangat rendah.
. Raksa merupakan zat beracun, sehinga berbahaya jika tabungnya pecah
5. Keuntungan Termometer alkohol ?
. Alkohol lebih murah daripada raksa
. Dapat mengukur suhu dengan teliti, karena untuk kenaikan suhu yang kecil, alkohol mengalami perubahan volume yang besar.
. Dapat mengukur suhu yang sangat rendah.
6. Kerugian alkohol sebagai pengisi Termometer ?
. Memiliki titik didih yang rendah 78˚C sehingga pemakaiannya terbatas.
. Tidak berwarna sehingga harus diberi warna agar mudah dilihat.
. Alkohol membasahi dinding kaca Termometer.
7. Air tidak digunakan untuk mengisi termometer karena ?
. Jangkauan suhu air terbatas, mulai 0˚ C hingga 100˚ C
. Air tidak berwarna sehingga sulit dilihat.
. Air membasahi dinding kaca
. Air mengalami perubahan volume yang sangat kecil jika suhunya dinaikkan.
. Perubahan suhu pada air memerlukan waktu yang lama sehingga ketelitian dalam pembacaan skala berkurang.
8. Kalibrasi / penetapan skala pada termometer ?
. Menentukan titik bawah berdasarkan suhu titik lebur es.
. Menentukan titik atas berdasarkan suhu titik didih air.
. Membagi panjang antara dua titik tetap menjadi beberapa bagian yang sama, dan setiap bagian menyatakan satu derajat.
. Memperluas dengan tambahan skala di bawah titik tetap bawah, angka negatif dan di atas titik tetap atas.
9. Termometer celcius
. Titik lebur es = 0˚C
. Titik didih air = 100˚ C
. Jumlah skala = 100
10. Termometer Reamur
. Titik lebur es 0˚C
. Titik didih air 80 ˚ C
. Jumlah skala = 80
11. Termometer Fahrenheit
. Titik lebur es = 32˚C
. Titik didih air = 212 ˚C
. Jumlah skala = 180
12. Termometer Kelvin
. Titik lebur es = 273
. Titik didih air = 373
. Skala = 100
13. Hubungan Celcius dengan Reamur
. t˚C =5/4 t˚R
14. Hubungan Celcius dengan Fahrenheit
. t˚C = 5/9 (t˚F - 32)
15. Hubungan Celcius dengan Kelvin
. t˚C = tK - 273
16. Termometer dalam kehidupan sehari - hari
. Termometer klinis : dari 35 ˚ C hingga 42˚ C
17. Termometer dinding
. Untuk mengukur suhu ruangan, skalanya dari - 50˚C hingga 50˚C
18. Termometer maksimum dan minimum Six Bellani : untuk mengukur suhu minimum dan maksimum di dalam rumah kaca yang digunakan untuk menanam tanaman yang diteliti.
Sekian, thanks untuk : Audrey Lian.
# fisika smp kelas satu bab termometer

Tidak ada komentar:

Posting Komentar