Label

Minggu, 09 April 2017

Latihan matematika untuk UN

Buat yang akan UN dan keluarga dari facebook .. Semoga Bermanfaat ..

1. Beli apel 5 kg, dan 1 kg berisi 4 apel. Lalu 8 apel diberikan ke tetangga. Sisa apel = (__)%
a. 20%
b. 40%
c. 60 %
d. 80 %
Pembahasan
. 1 kg apel berisi 4 apel, jadi 5 kg apel berisi = 4 x 5 = 20 apel
. Dari 20 apel diberikan tetangga 8 apel, jadi sisa apel = 20 - 8 = 12 apel
. 12 apel = (__)% = (12 / 20 ) x 100% = 3/5 x 100% = 60%
. Jawaban = c

2. Bentuk desimal dari 35 %
a. 3,5
b. 0,35
c. 0,035
d. 0,0035
Pembahasan
. 0,35 = 35 /100 = 35%
. Jawaban = b

3. Perempuan : lelaki = 2 : 3 selisih antara perempuan dan lelaki = 5
Anak perempuan dan lelaki = (__) orang
a. 20
b. 25
c. 30
d. 35
Pembahasan
. Lelaki - perempuan = 1 bagian = 5 anak
. Perempuan = 2 bagian = 2 x 5 anak = 10 canal
. Lelaki = 3 bagian = 3 x 5 anak = 15 anak
. Jumlah anak perempuan dan lelaki = 10 + 15 = 25 anak
. Jawaban = b

4. Kalau 4 kardus berisi 16 susu, maka 9 kardus berisi (__) susu
a. 30
b. 32
c. 34
d. 36
Pembahasan
. 16 susu dalam 4 kardus
. Maka, 4 susu dalam 1 kardus
. Dalam 9 kardus ada = 9 x 4 = 36 susu
. Jawaban = d

5. Debit aliran = 600 liter / jam = (__) ml / menit
a. 10
b. 100
c. 1000
d. 10.000
Pembahasan
. 600 ml / 1 jam = 600 ml / 60 menit = 100 ml / menit
. Jawaban = b

6. Alas segi tiga = 11 cm dan tingginya = 6 cm, maka luas segi tiga = (__) cm²
a. 33
b. 44
c. 55
d. 66
Pembahasan
. 2 luas segi tiga = alas x tinggi = 11 x 6 = 66
. Luas segi tiga = 66 / 2 = 33 cm²
Jawaban = a

7. Mobil mengangkut minyak 5.000 liter, lalu dipindahkan ke beberapa drum, dalam waktu 25 menit semuanya sudah pindah. Debit aliran minyak (__) liter / menit
a. 500
b. 200
c. 100
d. 50
Pembahasan
. Debit = volume / waktu = 5.000 / 25 = 200 liter / menit

8. Ukuran akuarium = 30 cm x 25 cm x 30 cm. Volume = (__) liter
A. 225
B. 22,5
C. 2,25
D. 0,225
Pembahasan
. Volume akuarium = 30 x 30 x 25 = 22.500 cm kubik
. Liter itu dm kubik, jadi 22.500 / 1.000 = 22,5 liter
. Jawaban = b

9. Volume prisma = 70 cm kubik. Luas alas prisma = 14 cm kubik. Maka tinggi prisma = (__) cm
A. 4
B. 5
C. 6
D. 7
Pembahasan
. Volume = luas alas x tinggi
. Tinggi = volume : luas alas = 70 / 14 = 5 cm
Jawaban = b

10. Sebuah tabung dengan jari- jari alas = 7 cm. Dan tingginya = 18 cm. Maka volume tabung = (__) cm kubik
A. 1.684
B. 2.772
C. 3.692
D. 5.544
Pembahasan
. Volume tabung = luas alas x tinggi tabung
. Phi. r. r. t  = (22/7) (49) (18)
. 22 x 7 x 18 = 2.772 cm kubik
Jawaban = B

11. Hasil ulangan 8. 8. 7. 6. 6. 8. 8. 9. 5. 5. Modus = (__)
A. 5
B. 6
C. 7
D. 8
Pembahasan
. Modus itu yang sering muncul = 8 karena muncul 4 kali
Jawaban = d

12. Ada 6 kotak jeruk @ 90 jeruk. Lalu dimasukkan ke 20 kotak yang lebih kecil. Jumlah jeruk pada 1 kotak kecil = (__) buah
A. 27
B. 30
C. 54
D. 60
Pembahasan
. 6 x 90 : 20 = 27
Jawaban = A

13. Beras 2,40 ton dipindahkan ke kantong kecil ukuran 20 kg. Jumlah kantong kecil = (__) buah
A. 100
B. 110
C. 120
D. 130
Pembahasan
. 2,40 ton = (__) kg = 2,4 x 1.000 = 2.400 kg
. 2.400 kg / 20 = 120 kantong kecil
Jawaban = C

14. Berat ibu = 5/7 ayah. Bila ayah = 63 kg. Ibu = (__) kg
A. 45
B. 54
C. 59
D. 61
Pembahasan
. Ibu = 5/7 x 63 kg = 45 kg
Jawaban = A

15. Semangka ada 2,35 ton. 182,5 kg busuk. Yang tidak busuk dijual Rp 2.750 / kg. Hasil penjualan Rp ..
A. Rp 5.096.625
B. Rp 5.906. 625
C. Rp 5.960. 625
D. Rp 5.690. 625
Pembahasan
. 2.35 ton = (__) kg = 2,35 x 1000 = 2.350 kg
. Yang tidak busuk = 2.350 kg - 182,5 kg = 2.167,5 kg
. Hasil penjualan yang tidak busuk = 2.167,5 kg x Rp 2.750 / kg = Rp 5.960.625
Jawaban = C

16. Harga Rp 85.000 diberi diskon 20 %. Harus membayar Rp ...
A. Rp 68.000
B. Rp 70.000
C. Rp 72.000
D. Rp 75.000
Pembahasan
. Rp 85.000 - Rp 85.000 x 20% = Rp 85.000 - Rp 1.700 = Rp 83.300
Jawaban = tidak ada

17. Pecahan yang nilainya lebih dari 1/2 dan kurang dari 3/4
Pembahasan
1/2 < x < 3/4
4/8 < x < 6/8
Jadi, x = 5/8

18.  120 + n - 5 = - 4.  n = (___)
A. - 119
B. - 120
C. - 124
D. - 129
Pembahasan
. n = 119

19. 24 : 30 = 4 : x
X = (__)
A. 2
B. 3
C. 4
D. 5
Pembahasan
24 x = 30 (4)
24 x = 120
X = 120 / 24 = 5
Jawaban = D

20. Jika 2 liter = 25 km, maka 5 liter = (__) km
A. 60
B. 60,25
C. 62,5
D. 64
Pembahasan
. 2 liter = 25 km, jadi 1 liter = 12,5 km
. 5 liter = 5 x 12,5 km = 62,5 km
Jawaban = C

21. Harga Rp80.000 , diskon = 40% Harga menjadi Rp ...
A. Rp 42.000
B. Rp 44.000
C. Rp 46.000
D. Rp 48.000
Pembahasan
80.000 - 80.000 x 40% = 80.000 - 32.000 = Rp 48.000
Jawaban = D

22. Punya uang Rp 20.000 . 1/4 untuk buku, 2/5 untuk jajan, maka sisa uang Rp ...
A. Rp 6.000
B. Rp 7.000
C. Rp 8.000
D. Rp 10.000
Pembahasan
. Yang dipakai belanja = 1/4 + 2/5 = 13 / 20 bagian
. Yang belum dipakai = 1 - 13/20 = 7/ 20 bagian
. Sisa dalam Rp = 7/20 x Rp 20.000 = Rp 7.000
Jawaban = B

23. N/28 = 4/7
N = (__)
A. 12
B. 14
C. 16
D. 20
Pembahasan
(28)(4) = 7 N
112 = 7 N
N = 112 / 7 = 16
Jawaban = C

24. 35 derajat = (__) Reamur
A. 24
B. 26
C. 28
D. 30
Pembahasan
. Celcius = 5 bagian = 35 derajat , 1 bagian = 7 derajat
. Reamur = 4 bagian = 7 x 4 = 28 derajat
Jawaban = C

Thanks untuk: Marco & Ival
Sekian soal latihan ujian matematika dari Ival kelas 6 SD
Dibahas oleh : Frans Gunawan
Terima kasih
Sampai jumpa ..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar